Informasi › Berita
-
Apel Siaga Pengurangan Resiko Bencana di Tanjung Benoa
Admin
Senin, 27 November 2017 01:00 WITA | 1792 kali dibaca
Foto : Apel Siaga Pengurangan Resiko Bencana Di Tanjung Benoa Pemda Badung melalui BPBD kab badung menggelar Apel Siaga Gerakan Pengurangan risiko Bencana dan penanaman Manggrove melalui sekolah laut di kabupaten Badung tahun 2017, Acara dibuka Sekretaris Daerah Kab. Badung diwakili Kepala BPBD Kab. Badung I Nyoman Wijaya, sabtu (25/11) yang bertempat di Pantai Barat Telaga Waja lingkungan Tengkulung Kelurahan Tanjung Benoa.
Sekda dalam sambutan yang dibacakan kepala BPBD menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan ini, kecendrungan semakin banyaknya kejadian bencana di indonesia menjadi tantangan bersama untuk dapat dikelola dan dikurangi risikonya. Maka dari itu perlu membudayakan gerakan nasional pengurangan risiko bencana berfokus pada kegiatan partisifatif dalam melakukan kajian, perencanaan, pengorganisasian, serta aksi yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan sebagai upaya untuk mewujudkan komunitas serta meningkatkan kualitas hidup. Gerakan pengurangan risiko bencana "menuju indonesia yang tangguh, berkelanjutan dan sejahtera, akan menjadi bagian dari revolusi karakter bangsa, yang salah satunya adalah dengan menciptakan budaya aman. Gerakan ini akan berinvestasi pada SDM melalui peningkatan manajemen resiko bencana berdasarkan kerangka sendi untuk pengurangan resiko bencana dan kerangka sustainable development (SDGS).
Spirit dalam gerakan Nasional pengurangan risiko bencana adalah dengan semangat gotong royong dari masyarakat, komunitas, pelajar, pemerintah, NGO, akademis dan lembaga usaha. Beberapa kearipan lokal dan adat istiadat yang bergotongroyong dapat dijaga dan digiatkan kembali sebagai wujud identitas daerah.
Gerakan Nasiobal pengurangan resiko bencana merupakan salah satu upaya yang komprehensif dengan melibatkan berbagai stakeholder dalam mengurangi risiko bencana dan dilaksanakan secara massive dan berkelanjutan sehingga menjadi sebuah nilai budaya di masyarakat.
Sementara itu Ketua panitia I wayan Netra melaporkan, tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui kesiapan personil untuk melaksanakan aksi bersih-bersih pesisir laut dan berbagai kegiatan yang sesuai dengan vegetasi maupyn kondisi alam pesisir laut dan menumbuhkan jiwa gotongroyong dan kepedulian semua pihak terhadap kebersihan laut sebagai sumber kehidupan yang harus dijaga. Sasaran dari kegiatan apel siaga gerakan pengurangan risiko bencana dan penanaman mangrove melalui sekolah laut di Kab Badung tagun 2017 adalah aparatur kelurahan, masyarakat serta komunitas/relawan pesisir dan laut sebagai agen gerakan pengurangan risiko bencana. Dimana peserta dari kegiatan ini berjumlah 1000 orang terdiri dari aparatur kelurahan, lembaga usaha, komunitas laut, siswa, masyarakat dan unsur terkait.Caption.
Kepala BPBD Kab. Badung I Nyoman Wijaya disaat membuka Apel Siaga Gerakan Pengurangan risiko Bencana dan penanaman Manggrove melalui sekolah laut di kabupaten Badung tahun 2017, sabtu (25/11) yang bertempat di pantai barat telaga waja lingkungan tengkulung kelurahan tanjung benoa.
Bagikan
Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Har...
- 9 jam yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Hadiri Rakerda PDPM Kabup...
- 12 jam yang lalu
Bupati Adi Arnawa Apresiasi Kreativitas Yowana dal...
- 12 jam yang lalu
Sabha Yowana Dharma Sidhi Mangu Yowana Gelar Lomba...
- 2 hari yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Serahkan Penghargaan Tert...
- 3 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA