Informasi › Berita
-
Sekda Adi Arnawa Terima CSR Pengusaha dan Bank
Admin Web Badung
Jumat, 28 Oktober 2022 09:38 WITA | 855 kali dibaca
Foto : Sekda Adi Arnawa Terima Csr Pengusaha Dan Bank Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa menerima Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT. Bank BPD Bali, PT Bank Mandiri (persero) Tbk Bali dan Nusa Tenggara, PT Indomarco Prismatama Menara Indomaret dan PT Wings Surya, bertempat di Lobby Puspem Badung, Kamis (27/10). Acara yang diselenggarakan oleh Bagian Pembangunan Setda Badung ini turut dihadiri Asisten Administrasi Umum Cokorda Raka Darmawan, Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Setda Badung AA. Putri Mas Agung, Kepala OPD terkait di Pemkab Badung, Direktur Operasional BPD Bali Ida Bagus Gede Setia Yasa, Branch Manager dari PT Bank Mandiri Kantor Cabang Badung Kade Marthen, Kepala Promosi dari PT Wings Surya Fathur Rozak beserta Branch Manager Indomaret Cabang Bali Hubertus Budiyantoro.
Pada kesempatan Sekda Adi Arnawa mengucapkan terima kasih kepada stakeholder yang sudah berperan aktif mendukung Pemkab Badung dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkesinambungan. Melalui penyerahan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) diharapkan bisa dimanfaatkan bagi masyarakat yang membutuhkan. "Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Badung, saya mengucapkan terimakasih kepada stakeholder yang sudah ikut berperan aktif mendukung Pemkab Badung dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Badung," ujarnya.
Adapun jumlah CSR yang diterima yakni dari PT Bank BPD Bali berupa I (Satu) buah alat pencacah/penghancur kayu, beserta bibit tanaman. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Bali dan Nusa Tenggara berupa 26 paket sembako. PT Indomarco Prismatama Menara Indomaret berupa 100 Kg beras. Dan terakhir dari PT Wings Surya berupa 100 paket sembako.
Caption :
Sekda Wayan Adi Arnawa menerima CSR dari pihak Bank dan pengusaha di Lobby Puspem Badung, Kamis (27/10).
Bagikan
Bupati Adi Arnawa Buka Konkab PGRI Badung...
- 3 jam yang lalu
Rakor Penyelenggaraan Pemerintahan Desa...
- 2 hari yang lalu
Bupati Adi Arnawa Buka Grand Final Putra Putri Kam...
- 2 hari yang lalu
GEMARIKAN Cegah Stunting di Kabupaten Badung...
- 3 hari yang lalu
Penandatanganan SK PPPK Gelombang I dan CPNS Kabup...
- 4 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA