Informasi › Berita
-
Kerjasama Pemkab Badung dengan PT Garuda Indonesia, Recovery Pariwisata Bali dan Datangkan Artis Top Korea
Admin
Jumat, 12 Januari 2018 01:00 WITA | 1060 kali dibaca
Foto : Kerjasama Pemkab Badung Dengan Pt Garuda Indonesia, Recovery Pariwisata Bali Dan Datangkan Artis Top Korea Dalam rangka recovery Pariwisata Bali akibat dampak erupsi Gunung Agung, Pemerintah Kabupaten Badung bekerjasama dengan PT Garuda Indonesia akan melakukan Promosi Pariwisata dengan mendatangkan Artis Top Korea ke Bali. Dengan datangnya artis top Korea ini diharapkan berdampak positif bagi perkembangan pariwisata di Bali dan Badung khususnya. Hal tersebut terungkap saat Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menerima audiensi PT Garuda Indonesia di Puspem Badung, Jumat (12/1). Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Badung didampingi Kadis Pariwisata I Made Badra.
Wabup Suiasa menyatakan bahwa erupsi Gunung Agung memang sangat berpengaruh pada kelangsungan pariwisata di Bali. Berbagi upaya telah dilakukan oleh Pemkab Badung bersama komponen pariwisata untuk memulihkan pariwisata. Upaya ini telah dapat dirasakan dimana kondisi pariwisata kembali membaik. Terkait dengan promosi PT Garuda Indonesia, Wabup Suiasa sangat apresiasi atas langkah dari PT Garuda Indonesia yang akan mendatangkan artis top Korea sebanyak 26 orang ke Bali.
Dari kunjungan ini artis Korea ini setidaknya dapat mempromosikan Bali dan Indonesia ke seluruh dunia sehingga diharapkan dampaknya dapat mendatangkan wisatawan yang lebih banyak untuk berwisata ke Bali bahkan Indonesia. “Kami sampaikan terima kasih kepada pihak garuda yang sudah membuat satu kebijakan buat kita semua, ini akan berdampak positif bagi pariwisata bali,” jelasnya. Wabup Suiasa juga mengharapkan Garuda Indonesia menambah penerbangan ke Italia dan India.
Sales & Service Manager for Bali PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Joko Azuardi mengatakan, mendatangkan artis top Korea ini merupakan Program dari Bali Tourism Hospitality untuk recovery pariwisata bali dampak dari erupsi Gunung Agung dan pihak Garuda Indonesia memberikan harga khusus. Dengan mengundang artis Korea yang saat ini menjadi trending topic di Indonesia. Bila ini berhasil dilakukan, tidak hanya mampu mendatangkan wisatawan mancanegara, wisatawan lokal pun akan datang ke Bali.
Caption.,
Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menerima audiensi PT Garuda Indonesia di Puspem Badung, Jumat (12/1).
Bagikan
Badung Tingkatkan Ruas Jalan Pengubengan Kangin, L...
- 2 jam yang lalu
Satpol PP dan DLHK Badung Bongkar Tenda Liar di Ta...
- 2 jam yang lalu
Jaga Stabilitas Pasokan Harga Pangan, Dinas Pertan...
- 7 jam yang lalu
Diskop UKMP dan TP PKK Badung Gelar Pasar Murah da...
- 7 jam yang lalu
Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Har...
- 1 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA