Informasi › Berita
-
Dikemas Dalam Kompetisi Bongkasa Speed Offroad, Wabup Suiasa Hadiri Unniversary PTO dan LJB
Admin
Senin, 11 September 2017 01:00 WITA | 975 kali dibaca
Foto : Dikemas Dalam Kompetisi Bongkasa Speed Offroad, Wabup Suiasa Hadiri Unniversary Pto Dan Ljb Unniversary HUT PTO (Petualang Team Offroad) ke-6 dan LJB (Lather Jeep Bali) ke-1 di Desa Bongkasa, Sabtu (9/9) dihadiri Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa didampingi anggota DPRD Badung IB. Made Sunarta dengan melakukan pemotongan tumpeng. Turut hadir Ny. Seniasih Giri Prasta, Kadis Kebakaran I Nyoman Wirya, Dirut PDAM I Ketut Golak, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Badung Bagus Alit Sucipta, Camat Abiansemal I Gst. Ngr. Suryajaya beserta Tripika Kecamatan Abiansemal, Perbekel Bongkasa I Ketut Luki serta tokoh masyarakat, bertempat di Br. Tanggayuda, Desa Bongkasa Kecamatan Abiansemal.
Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa dalam sambutannya menyampaikan, apresiasi atas terselenggaranya acara ini yang merupakan langkah-langkah penyaluran hoby dan keterampilan masyarakat di Badung semakin hari semakin tampak, kreatif dan melakukan inovasi-inovasi dalam menyalurkan kegemarannya. Kegiatan ini telah memiliki suatu agenda, arah, tujuan serta sasaran yang jelas dan pasti. Sebagai manusia merupakan individu yang secara ilmu sosial dikatakan makhluk yang unik, karena kita selain memiliki karakter dan jati diri masing-masing juga memiliki hoby dan skill yang tidak dapat disamakan secara umum. Namun demikian hoby dan jati diri kita ini hanya bisa diselaraskan dan dipadukan dengan lingkungan kita. "Kami yakin bahwa teman-teman di PTO mulanya tidak semuanya memiliki talenta tentang motor, tetapi karena diselaraskan dengan lingkungannya akhirnya ikut didalamnya sehingga karakternya terbentuk. Apapun adanya yang terpenting kegiatan tersebut untuk pengembangan pribadinya dan pengembangan karakternya sendiri tentunya Pemerintah akan mendukung, " katanya.
Sementara itu Ketua Panitia I Wayan Supardi melaporkan, tema dari kegiatan ini adalah "Untuk memantapkan kembali menjalin silaturahmi antara pencinta Otomotif utamanya olahraga Offroad khususnya di Kabupaten Badung dan Bali pada umumnya". Acara ini diberi nama KBS (Kompetisi Bongkasa Speed Offroad) yang dilatarbelakangi, untuk memupuk dan merangsang Offroader di Badung dan Bali dalam menggali potensi-potensi yang nantinya dapat mengharumkan nama Badung khususnya dan Bali pada umumnya. Dalam KBS ada nama Bongkasa karena pelaksanaan kegiatan ini bersinergi dan bekerjasama dengan komponen masyarakat yang didukung penuh masyarakat Bongkasa guna ikut mempromosikan Desa Wisata Bongkasa dengan potensi Desanya diharapkan untuk dapat berkembang menjadi destinasi Desa Wisata. Dengan adanya kolaborasi ini dari pencinta Offroad berharap agar kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan secara berkesinambungan, sehingga dunia Offroad dapat semakin berkembang dan Desa Bongkasa semakin maju serta berkembang khususnya di bidang Pariwisata.Caption.
Unniversary HUT PTO (Petualang Team Offroad) ke-6 dan LJB (Lather Jeep Bali) ke-1 di Desa Bongkasa, Sabtu (9/9) lalu.
Bagikan
Sabha Yowana Dharma Sidhi Mangu Yowana Gelar Lomba...
- 7 jam yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Serahkan Penghargaan Tert...
- 15 jam yang lalu
Rapat Koordinasi Penegakan Hukum di Wilayah Kabupa...
- 15 jam yang lalu
Pemkab Badung Rapat Strategis Bersama DPRD Badung,...
- 15 jam yang lalu
DPC PDIP Kabupaten Badung Sajikan Olahan Perkedel ...
- 4 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA