Informasi › Berita
-
Pemkab Badung kembali raih WTP
Admin
Senin, 5 Juni 2017 01:00 WITA | 948 kali dibaca
Foto : Pemkab Badung Kembali Raih Wtp Pemerintah Kabupaten Badung kembali terima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ketiga kalinya secara berturut-turut sejak tahun 2014-2015 dan 2016 dari pemerintah pusat. Opini WTP dari Kementerian Keuangan RI ini merupakan keberhasilan Kabupaten Badung didalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2016 dengan capaian standar tinggi dalam akuntansi dan pelaporan keuangan pemerintah. Penghargaan tersebut diterima Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, yang diserahkan Kepala BPK Perwakilan Provinsi Bali Yulindra Tri Kusumo Nugroho, Jumat (2/6) di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi Bali. Acara tersebut juga dirangkaikan dengan penandatanganan kesepakatan integritas antara pemerintah/kota dengan BPK Perwakilan Provinsi Bali. Acara tersebut dihadiri bupati/wali kota dan DPRD se-Bali serta instansi pemerintah se-Bali.
Kepala Perwakilan Provinsi Bali Yulindra Tri Kusumo Nugroho dalam sambutannya mengatakan, penghargaan ini tidak hanya sebagai prestasi administratif. Pencapaian ini harus benar-benar mencerminkan tata kelola pemerintahan yang transparan, akuntabel yang benar-benar berorientasi pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat. “Berdasarkan hasil pemeriksaan BPK atas laporan Keuangan tahun 2016 seluruh kabupaten/kota di Provinsi Bali semua mendapatkan WTP. Ini sekaligus menandakan seluruh pemerintah se-provinsi Bali telah berkerja dengan keras dan memperhatikan kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan,” ujarnya.Sementara Bupati Badung Nyoman Giri Prasta mengatakan opini WTP ini merupakn hasil kerja keras pemerintah Kabupaten Badung beserta Perangkat Daerah di pemerintahan Kabupaten Badung. “Dengan meraih opini WTP menjadi cambuk untuk tetap bekerja pada aturan dan perundang-undangan yang berlaku. Dengan begitu seluruh program bersih dari segala kesalahan dari tangan-tangan kotor yang dapat merugikan orang banyak. Hal ini menjadi catatan yang sangat penting. Kerena harapan masyarakat Badung cukup besar dengan opini WTP iniseyogyanya tidak ada lagi korupsi di pemerintahan Kabupaten Badung,” tegasnya.Kepala Inspektorat Kabupaten Badung Ni Putu Suryanithi menambahkan, diraihnya opini WTP oleh Pemerintahan Kabupaten Badung ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran pegawai di lingkungan Pemkab Badung. “Semoga kinerja ini bisa terus dipertahankan bahkan lebih baik lagi untuk membangun Badung yang kredibel dan berkualitas,” tandasnya.Caption.Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta terima penghargaan WTP dari Kepala BPK Perwakilan Provinsi Bali Yulindra Tri Kusumo Nugroho, Jumat (2/6) di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi Bali.
Bagikan
Badung Tingkatkan Ruas Jalan Pengubengan Kangin, L...
- 7 jam yang lalu
Satpol PP dan DLHK Badung Bongkar Tenda Liar di Ta...
- 8 jam yang lalu
Jaga Stabilitas Pasokan Harga Pangan, Dinas Pertan...
- 12 jam yang lalu
Diskop UKMP dan TP PKK Badung Gelar Pasar Murah da...
- 13 jam yang lalu
Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Har...
- 1 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA