<p style="text-align: justify;">  </p> <p style="text-align: justify;"> Sedang-30/09/2018 Desa Sedang merupakan Desa dengan sawah dan penduduk sebagian besar mayoritas petani, dengan potensi kekayaan alam yang dimiliki bukan tidak mungkin desa Sedang menjadi Desa tujuan wisata.</p> <p style="text-align: justify;"> Salah satu yang sangat berpeluang di desa Sedang yakni Agrowisata yaitu wisata berbasis pertanian, dimana Agrowisata merupakan aktivitas wisata yang melibatkan penggunaan lahan pertanian atau fasilitas terkait  yang menjadi daya tarik bagi wisatawan. Agrowisata memiliki beragam variasi, seperti labirin jagung, wisata petik buah, memberi makan hewan ternak, hingga restoran tepi sawah.</p> <p style="text-align: justify;"> I Gusti Ngurah Suarnawa S.Pd mengungkapkan, “Dengan kekayaan sawah yang terdapat di desa Sedang mungkin saja kedepannya desa Sedang dapat menjadi desa tujuan wisata dengan adanya agrowisata, namun petani harus creative dalam mewujudkan hal tersebut, tentu kami dari pemerintah akan mendukung penuh selama untuk kemajuan dan kemakmuran petani, ungkapnya. (005/KIMSDG)</p>
Potensi Agrowisata Di Desa Sedang
01 Oct 2018